Arsenal berhasil memetik kemenangan dalam laga tandangnya ke Ewood Park, usai mengalahkan Blackburn Rovers dengan skor tipis 2-1, Sabtu (28/8). Andrei Arshavin menjadi penentu kemenangan The Gunners.
Untuk sementara torehan tiga poin tersebut membuat tim asuhan Arsene Wenger itu memimpin klasemen dengan poin tujuh dari tiga pertandingan yang dijalani. Sementara Blackburn Rovers belum beranjak dan terancam digusur dari posisi 10 dengan poin tiga.
Arsenal mengawali laga dengan cepat di menit keempat saat Theo Walcott mengirimkan umpan silang kepada Bacary Sagna yang diteruskan ke arah Robin Van Persie, namun sayang hanya menghasilkan tendangan penjuru.
Enam menit kemudian giliran Arsenal yang tertekan saat lemparan bola keluar disontek oleh Chris Samba dan Almunia masih dapat menyelamatkan gawangnya dari kebobolan.
Kiper berkebangsaan Spanyol itu kembali menyelamatkan gawangnya dimana kali ini giliran tendangan Nikola Kalinic yang kembali hanya menghasilkan tendangan penjuru.
Kebuntuan tim tamu terpecahkan di menit 20. Diawali dari umpan terobosan Van Persie kepada bintang masa depan Inggris, Theo Walcott, yang kemudian melepaskan tendangan satu sentuhan tanpa dapat dihalau oleh Paul Robinson.
Hanya bertahan tujuh menit, pendukung tuan rumah dibuat bersorak-sorai saat serangan balik monoton yang digalang oleh Samba dengan jeli melepaskan umpan silang kepada El Hadji Diouf dan diteruskan ke arah Mame Biram Diouf guna mengimbangi keadaan.
Petaka menimpa The Gunners saat pertandingan tersisa 10 menit lagi di paruh pertama, kala Robin van Persie mengalami cedera hamstring dan terpaksa digantikan oleh Marouane Chamakh.
Enam menit selepas turun minum, Arsenal kembali mengungguli tuan rumah. Aksi terobosan Sagna dari sisi kiri langsung diteruskan kepada Fabregas, namun sayang tendangannya sempat membentur Theo Walcott namun langsung jatuh ke kaki Andrei Arshavin yang diarahkan ke sudut kanan gawang.
Blackburn hampir saja menyamakan kedudukan di menit-menit akhir, bila saja tendangan Michel Salgado dari dalam kotak penalti tidak melambung jauh di atas mistar gawang.
Wilshere menyia-nyiakan peluang matang di penghujung pertandingan walaupun sudah berada pada posisi terbuka hasil serangan balik, namun sayang tendangannya ke tiang dekat masih bisa ditepis oleh Robinson.
Susunan pemain:
Blackburn: Robinson, Salgado, Nelsen, Samba, Givet, El-Hadji Diouf, Jones, Pedersen, Grella (Dunn 57'), Mame Diouf (Nzonzi 81'), Kalinic (Olsson 65').
Arsenal: Almunia, Sagna, Koscielny, Vermaelen, Clichy, Diaby, Song, Fabregas (Rosicky 68'), Walcott, van Persie (Chamakh 35'), Arshavin (Wilshere 84').
(Win)
0 komentar:
Posting Komentar